Ini Dia Rekomendasi Obat Iritasi Kulit

Apakah Anda sedang membutuhkan obat iritasi kulit? Berikut ini adalah rekomendasi obat-obat yang bisa Anda gunakan sebagai langkah penyembuhan, dijamin efekti! Simak selengkapnya dalam artikel ini!

Apa Itu Iritasi Kulit

Apakah saat ini Anda tengah mengalami iritasi kulit. Pastinya kondisi tersebut harus segera ditangani dengan langkah pengobatan yang tepat. Tapi alangkah baiknya jika Anda mengenal terlebih dahulu penyakit yang satu ini.

Iritasi kulit merujuk pada kondisi di mana lapisan terluar kulit yang sensitif mengalami reaksi negatif setelah bersentuhan langsung dengan berbagai faktor, seperti bahan pakaian tertentu, tanaman, atau zat-zat yang terkandung dalam produk pembersih dan deterjen. 

Iritasi kulit bisa menimbulkan rasa tidak nyaman dan gejala seperti gatal, sensasi menyengat, terbakar, dan mungkin juga perubahan pada kulit, seperti kemerahan atau ruam. 

Baca juga, Cari Tahu yuk Penyebab dan Cara Mengatasi Kulit Wajah Sensitif

Penyebab Iritasi Kulit

Lantas apa yang menyebabkan kulit mengalami iritasi? Umumnya ada beberapa faktor yang dapat memicu penyakit ini, berikut beberapa di antaranya:

  • Kontak dengan bahan alergen atau iritan
  • Paparan sinar matahari
  • Suhu ekstrem
  • Faktor lingkungan
  • Reaksi alergi

Rekomendasi Obat Iritasi Kulit

Nah ada kabar baik nih, salah satu cara untuk meredakannya dengan menggunakan obat iritasi kulit. Kali ini Salam-Homecare telah merangkum 10 rekomendasi obat iritasi kulit yang bisa Anda pertimbangkan.

1. Krim hidrokortison

Rekomendasi yang pertama ialah Krim hidrokortison. Krim hidrokortison mengandung kortikosteroid yang dapat membantu mengurangi peradangan dan gejala iritasi kulit. 

Krim ini umumnya digunakan untuk mengatasi iritasi kulit ringan atau sementara. Namun, penggunaan jangka panjang harus dihindari karena dapat menyebabkan efek samping. Anda bisa mendapatkannya dengan harga mulai Rp13 ribuan.

2. Krim Aloe Vera

Kemudian yang kedua adalah krim Aloe Vera. Gel atau krim aloe vera dapat digunakan untuk mengatasi iritasi kulit ringan. Aloe vera memiliki sifat antiinflamasi dan menenangkan yang dapat membantu meredakan peradangan dan memberikan kelembapan pada kulit.

3. Oatmeal

Terdapat banyak manfaat bagi kesehatan kulit yang dapat diperoleh dari mengonsumsi oatmeal, salah satunya adalah kemampuannya dalam meredakan iritasi pada kulit. 

Pada tahun 2003, Badan Pengawas Obat dan Makanan (FDA) juga mengakui khasiat oatmeal koloid sebagai perlindungan kulit, meskipun hanya digunakan secara topikal dan tidak untuk dikonsumsi.

4. Cuka Sari Apel

Salah satu obat alami yang bisa Anda gunakan untuk mengobati iritasi kulit ialah cuka sari apel. Cuka sari apel dapat membantu meredakan gejala gatal pada iritasi kulit. 

Namun, perlu diingat bahwa penggunaan cuka sari apel perlu dilakukan dengan hati-hati, dan sebaiknya dihindari jika kulit tampak pecah-pecah atau terdapat luka terbuka. Dapat dicampurkan dengan air dan digunakan sebagai kompres pada area yang teriritasi.

Baca juga, Kulit Tetap Sehat dan Mulus di Musim Kemarau

5. Chamomile

Chamomile memiliki sifat alami yang antiinflamasi, yang dapat meredakan iritasi kulit, peradangan, rasa gatal, dan pembengkakan. Tanaman herbal ini bisa menjadi alternatif yang baik untuk berbagai kondisi kulit.  

Untuk mengambil manfaatnya, rendam kantong teh Chamomile dalam air mendidih selama dua hingga tiga menit, lalu dinginkan kantong teh tersebut dalam wadah kecil di dalam lemari es. Setelah kantong teh kamomil telah dingin, tekan dengan lembut ke area kulit yang mengalami iritasi.

6. Kunyit

Tanaman herbal berikutnya yang dapat digunakan sebagai pengobatan iritasi adalah kunyit. Penggunaan kunyit sebagai ramuan obat telah ada sejak ribuan tahun di India. 

Hal ini dikarenakan kunyit memiliki sifat anti inflamasi yang kuat dan mengandung curcumin, sejenis antioksidan dengan konsentrasi tinggi.  

Penelitian menunjukkan bahwa curcumin juga dapat membantu mengatasi melanoma ketika dioleskan secara topikal pada area kulit yang bermasalah. 

Curcumin bekerja dengan cara menghambat angiogenesis, yaitu pertumbuhan tidak normal pada pembuluh darah yang dapat menyebabkan masalah pada kulit.

Tips Mencegah Iritasi Kulit

Selain melakukan pengobatan, Anda bisa melakukan beberapa tips-tips berikut untuk mencegah agar terhindar dari penyakit iritasi kulit. Berikut ini beberapa di antaranya:

  • Menjaga kelembapan kulit: Menggunakan produk pelembap yang cocok untuk kulit Anda dapat membantu menjaga kelembapan kulit dan mencegah terjadinya iritasi. Pastikan untuk memilih pelembap yang sesuai dengan jenis kulit Anda.  
  • Hindari paparan sinar matahari berlebihan: Paparan sinar matahari yang berlebihan dapat menyebabkan iritasi kulit. Gunakan perlindungan matahari seperti krim tabir surya, topi, dan pakaian yang melindungi kulit Anda dari sinar UV.   
  • Jaga kebersihan kulit: Membersihkan kulit dengan lembut dan menggunakan produk pembersih yang sesuai dengan jenis kulit Anda dapat membantu mencegah terjadinya iritasi. Hindari penggunaan air panas yang dapat menghilangkan minyak alami kulit.  
  • Hindari gesekan dan tekanan berlebih pada kulit: Menghindari gesekan dan tekanan berlebih pada kulit dapat membantu mencegah iritasi. Misalnya, saat membersihkan kulit atau mengeringkan dengan handuk, lakukan dengan lembut dan hindari menggosok kulit terlalu keras.  
  • Hindari kelembapan yang berlebihan: Kelembapan berlebih pada kulit dapat menyebabkan iritasi. Pastikan kulit Anda tetap kering, terutama di area yang rentan terkena iritasi seperti lipatan kulit dan area yang lembab.  
  • Gunakan pakaian yang lembut dan tidak menyebabkan gesekan: Pilih pakaian yang terbuat dari bahan yang lembut dan tidak mengiritasi kulit. Hindari penggunaan pakaian yang terlalu ketat atau menggosok kulit secara berlebihan.

Itulah beberapa rekomendasi obat iritasi kulit yang ampuh untuk mengatasi penyakit ini. Anda bisa mempertimbangkan untuk menggunakan salah satu di antaranya. Akan tetapi jika sakit masih berlanjut, hubungi dokter.

Akan tetapi jika merasa keberatan kalau harus pergi ke layanan kesehatan untuk berkonsultasi, Anda bisa kok menggunakan layanan Dokter & Perawat Ke Rumah dari Salam-Homecare. 

Selain praktis, Anda akan mendapatkan pelayanan langsung dari tenaga kesehatan profesional hingga konsultasi kapan pun Anda butuhkan. Jadi langsung saja yuk cek Layanan Dokter & Perawat Ke Rumah dari Salam Homecare. 

Sources:

Leave a comment

Your email address will not be published.