Apakah Sobat Salam punya masalah dengan lipatan kulit leher yang menghitam? Meskipun bukan tergolong pada gangguan kesehatan kulit yang berbahaya, namun kondisi ini seringkali mengganggu penampilan.

Kondisi kulit leher yang menghitam ini bisa diakibatkan oleh kurangnya kebersihan pada area tersebut. Namun bisa juga kondisi ini terjadi karena adanya kondisi medis tertentu lainnya.

Ada beberapa cara yang bisa Sobat coba untuk mengatasi kulit leher yang menghitam. Sebelum itu, Sobat harus tahu dulu nih, apa saja penyebab dari kulit leher yang menghitam agar cara mengatasinya dapat disesuaikan dengan penyebabnya.

Penyebab leher hitam

Umumnya, kasus leher hitam memang tidak berbahaya dan menular. Namun, pada sebagian kasus, kondisi ini bisa jadi tanda masalah serius.

Terlebih jika disertai gejala lain, seperti kulit menebal, gatal, atau terasa lembut dibandingkan kulit di sekitarnya. Berikut adalah berbagai penyebab leher hitam yang dapat terjadi :

  • Paparan sinar matahari

Paparan sinar matahari yang berlebihan dan menyentuh permukaan kulit secara langsung bisa menyebabkan leher hitam. Masalah ini diakibatkan oleh hiperpigmentasi yang terjadi akibat tubuh memproduksi lebih banyak melanin untuk melindungi sel-sel yang ada dalam kulit dari paparan sinar ultraviolet.

  • Dermatitis neglecta

Penyebab leher hitam selanjutnya adalah dermatitis neglecta atau yang dikenal dengan daki. Kondisi ini dapat terjadi apabila Sobat malas mandi atau tidak menjaga kebersihan tubuh dengan baik. Jandinya, keringat, daki, kotoran, dan sel kulit mati menumpuk dan mengendap pada area leher sehingga warnanya menjadi gelap kehitaman.

  • Akantosis nigrikans

Akantosis nigrikans adalah kondisi ketika kulit menjadi lebih gelap, tebal, dan terasa seperti beludru. Masalah kulit ini dapat muncul di leher, lipatan kulit, atau area tubuh lain secara tiba-tiba.

  • Hiperpigmentasi akibat obat

Tidak hanya paparan sinar matahari, hiperpigmentasi juga dapat terjadi sebagai akibat dari penggunaan obat tertentu.

  • Kadar insulin darah tinggi

Tingkat insulin yang tinggi bisa merangsang aktivitas sel-sel di kulit sehingga menyebabkan perubahan warna leher menjadi lebih gelap dari sebelumnya.

  • Panu

Pertumbuhan berlebih atau jumlah jamur yang terlalu banyak dapat menyebabkan bercak-bercak gelap pada leher ini.

  • Lichen planus pigmentosus

Lichen planus pigmentosus adalah kondisi peradangan yang dapat menyebabkan jaringan parut berkembang di kulit. Masalah ini bisa menimbulkan bercak abu-abu sampai hitam pada area leher dan wajah.

  • Erythema nodosum

Secara singkat, erythema nodosum adalah peradangan kulit pada lapisan lemak di bawah kulit. Kondisi ini dapat menyebabkan munculnya bercak kemerahan, abu-abu, biru tua, atau hitam yang tidak teratur pada kulit leher dan lengan atas.

Cara memutihkan leher yang hitam

Ada beberapa cara menghilangkan leher hitam secara alami maupun medis yang bisa dicoba. Berikut adalah berbagai cara menghilangkan hitam di leher yang mengganggu, di antaranya :

  • Membersihkan leher saat mandi

Cara menghilangkan daki di leher dapat dicoba dengan menggosoknya menggunakan tangan atau alat khusus pada saat mandi. Pastikan untuk melakukannya secara rutin agar tetap bersih.

  • Mengontrol berat badan dan gula darah

Orang yang kelebihan berat badan cenderung memiliki leher yang hitam atau gelap. Itu sebabnya, cara memutihkan leher hitam akibat obesitas atau diabetes adalah dengan menjalani gaya hidup sehat, mengatur pola makan, dan berolahraga.

  • Melakukan eksfoliasi

Eksfoliasi atau pengelupasan sel kulit mati juga bisa menjadi cara mencerahkan leher. Sobat bisa menggosokkan permukaan kulit leher dengan scrub alami dari bubuk kopi yang dicampurkan dengan air hangat dan minyak kelapa.

  • Gel lidah buaya

Kandungan flavonoid dalam lidah buaya diyakini membantu untuk mencerahkan kulit dengan menghambat aktivitas enzim yang menjadi penyebab pigmentasi kulit. Selain itu, lidah buaya dapat menjaga kulit tetap terhidrasi dengan baik.

  • Baking soda

Baking soda juga bisa digunakan sebagai cara menghilangkan hitam di leher. Bahan alami ini dapat membantu menghilangkan lapisan kulit mati dan kusam pada leher.

  • Cuka apel

Cuka apel juga dipercaya dapat menghilangkan sel-sel kulit mati yang menumpuk pada permukaan area leher penyebab leher hitam dan kusam. Hal ini berkat kandungan asam malat yang dapat berperan sebagai eksfoliator alami.

  • Minyak zaitun dan lemon

Lemon adalah zat pencerah alami yang disinyalir dapat membantu mencerahkan dan mengatasi kulit kusam sekaligus mengencangkan pori-pori kulit. Sementara itu, minyak zaitun dapat menghidrasi dan melembutkan kulit.

  • Kentang

Kentang juga bisa Anda gunakan untuk memutihkan leher yang hitam. Kentang dipercaya memiliki efek mencerahkan kulit sekaligus menghilangkan bercak gelap.

Gunakan kentang berukuran kecil dan parut. Kemudian, peras kentang yang sudah diparut. Oleskan sari kentang pada permukaan leher yang menghitam dan diamkan sampai mengering selama 10-15 menit.

  • Yoghurt dan lemon

Yoghurt mengandung enzim alami untuk mencerahkan kulit yang gelap. Selain itu, kandungan lemak sehatnya dapat membantu melembutkan dan menutrisi kulit.

  • Kunyit

Kunyit dianggap dapat digunakan untuk memutihkan kulit sekaligus memperbaiki sel-sel kulit yang rusak. Sobat bisa membuat masker kunyit lalu mengoleskannya pada permukaan leher yang sudah dibersihkan dan diamkan sampai mengering selama 15 menit. Lalu, bilas area leher dengan air suam-suam kuku.

Tertarik mencobanya Sob? Jangan lupa lakukan tes tempel terlebih dahulu pada sedikit area tangan untuk mengetahui apakah ada reaksi alergi yang timbul atau tidak terhadap cara menghilangkan leher hitam secara alami.

Untuk meningkatkan kesehatan kulit, anda juga bisa memesan layanan Infus Vitamin C di Salam Homecare.

Cek Promo Disini

Leave a comment

Your email address will not be published.