Macam-macam Metode Khitan

Sobat Salam, selain sebagai ibadah berkhitan juga memiliki manfaat yang sangat baik bagi kesehatan alat kelamin laki-laki. Kulup yang menutupi kelenjar atau kepala penis anak akan diangkat pada prosedur khitan ini.

Tindakan tersebut ternyata memiliki manfaat yang mampu menghindarkan anak dari penyakit infeksi atau penyakit kelamin lainnya. Kulup yang dalam istilah medis disebut preputium merupakan bagian kulit penis yang menyimpan jaringan otot dan berbagai urat syaraf.

Di dalam kulup terdapat membran mukosa (selaput lendir) yang dapat menjaga kelenjar agar tetap lembap. Kelembapan ini bisa berbahaya bagi penyakit menular seksual, maupun secara kebersihan. Sebab itu untuk mencegah berbagai penyakit, bagian kulup dihilangkan sebagian atau seluruhnya saat sunat.

Jenis-jenis Metode Sunat yang Paling Aman

Macam-Macam Metode Khitan
Source : lifestyle.bisnis.com

Kini banyak metode baru terkait khitan agar proses penyembuhannya lebih cepat. Baik untuk anak-anak maupun dewasa. Nah, karena metode sunat semakin bervariasi, sebagian orang tua mungkin akan bingung untuk memilih mana yang paling aman.

Berikut ini beberapa metode khitan yang banyak digunakan:

1. Metode Laser (Electrical Cauter)

Sunat dengan metode laser menggunakan pemanas elektrik yang ditembakkan ke ujung penis untuk memotong kulup. Metode sunat dengan laser kini menjadi pilihan banyak orang tua untuk anak. Proses tindakan ini lebih cepat dibandingkan metode lainnya.

Kelebihan  metode laser adalah minim jahitan dan perdarahan. Proses penyembuhannya pun bisa lebih cepat dan perawatannya lebih sederhana. Adapun kekurangannya, kepala penis berisiko terpotong. Tapi tenang saja jika dilakukan oleh dokter di Salam Homecare, karena dokternya memiliki izin dan berpengalaman. Cek layanan khitan kami disini ya

2. Metode Sirkumsisi atau Konvensional

Sunat dengan metode ini dilakukan dengan cara memotong langsung kulup dengan alat potong, seperti gunting atau pisau bedah. Metode sunat ini telah digunakan sejak lama dan masih banyak digunakan saat ini.

Adapun kelebihan yang ditawarkan, yaitu minim risiko dan dapat dilakukan untuk pasien segala usia. Namun, proses penyembuhan metode ini lumayan lama dan membutuhkan perawatan di rumah yang lebih saksama.

3. Metode Klem

Sunat dengan metode ini dilakukan dengan cara memasang alat klem di batang penis sesuai dengan ukuran. Setelah itu, kulup dipotong dengan pisau bedah. Klem akan terpasang pada penis hingga luka mengering.

Kelebihan dari metode klem adalah tidak menggunakan jahitan dan minim perdarahan. Selain itu, proses penyembuhan juga berlangsung cepat dan tidak terlalu nyeri. Sayangnya, metode ini terbilang mahal dan klem berisiko menggantung di penis.

4. Metode Stapler

Sunat dengan metode stapler umumnya dilakukan pada pria remaja dan dewasa. Caranya dengan menggabungkan metode potong serta jahit dengan alat stapler berbentuk lonceng pada bagian dalam untuk melindungi kepala penis.

Selanjutnya, ada lonceng lain di luar yang punya pisau bundar untuk memotong kulup. Metode ini punya kelebihan jahitan yang lebih kuat dan minim perdarahan. Akan tetapi, mirip seperti klem, harga metode stapler terbilang mahal. Stapler juga berisiko menggantung di kepala penis.

Cara Merawat Luka Sunat

Macam-Macam Metode Khitan
Source : alinea.id

Berikut ini ada beberapa cara merawat luka sunat agar cepat kering :

  1. Jaga Luka Agar tetap Kering
  2. Gunakan Celana yang Nyaman
  3. Bersihkan Luka Sunat
  4. Oleskan Pelembap
  5. Hindari Berendam
  6. Hindari Aktivitas Berat
  7. Berikan Obat Sesuai Anjuran Dokter
  8. Konsumsi Makanan Bergizi

Awasi Tanda-Tanda Bahaya

Macam-Macam Metode Khitan
Source : merdeka.com

Segera konsultasikan dengan dokter bila terdapat gejala berikut ini pada luka bekas sunat. Berikut di antaranya :

  • Pembengkakan tidak wajar pada penis.
  • Warna penis berubah kebiruan.
  • Mual dan muntah yang tak kunjung berhenti.
  • Demam.
  • Pendarahan bekas luka sunat yang mengalir terus.

Kondisi tersebut memerlukan perawatan dan penanganan medis lebih lanjut. Rasa tak nyaman hingga kesulitan untuk tidur nyenyak bisa saja terjadi pada anak setelah sunat. Perawatan setelah sunat yang tepat sangat penting agar terhindar dari gangguan lain yang lebih serius.

Nah sebagai orang tua sebaiknya kita lebih memperdalam edukasi mengenai khitan ini ya, agar anak laki-laki Sobat tetap dapat berkhitan dengan nyaman dan aman. Apalagi kalau Sobat ingin mendapatkan layanan khitan yang praktis bisa dipanggil kerumah dengan harga yang terjangkau, ya Layanan Khitan Salam Homecare Solusinya! Khusus bulan ini juga ada promo menarik loh, yuk cek promonya dibawah ini!

Leave a comment

Your email address will not be published.