Freckle : Fakta dan Gejalanya

Penyebab Freckle

Sobat Salam, apa itu freckle? Freckle adalah bintik-bintik kecil dikulit yang umumnya muncul karena paparan sinar matahari dan dipengaruhi oleh jenis kulit serta faktor genetika. Meskipun bukan hal yang berbahaya, kondisi ini bisa mengganggu kenyamanan beberapa orang karena kulit menjadi lebih sensitif terhadap sinar matahari.

Jika diperhatikan, freckle identik dengan orang-orang keturunan Eropa. Kenapa begitu? Jadi, makin terang warna kulit, makin sedikit proteksi untuk bertahan di bawah paparan sinar matahari.

Fakta Freckle

Source : Health.detik.com

Inilah sejumlah fakta tentang freckle yang harus sobat ketahui :

1. Dipicu oleh peningkatan melanin

Freckle timbul saat ada peningkatan jumlah pigmen gelap yang disebut dengan melanin, dan peningkatan jumlah total sel penghasil pigmen yang disebut melanosit. Kondisi ini sangat umum pada orang yang mempunyai rambut merah dan kulit yang cerah. Biasanya, kondisi ini dialami pada anak-anak yang usianya 1 sampai 2 tahun. Bintik-bintik bisa berkembang pada kulit yang terpapar sinar matahari setelah berulang kali terpapar sinar matahari.

2. Tidak berbahaya

Freckle tidak berbahaya dan jarang berkembang menjadi kanker kulit. Kanker kulit biasanya tidak hanya berkembang di bagian kulit yang terbuka saja tetapi juga di bagian kulit yang tertutup. Sedangkan freckle, hanya muncul di area-area yang terbuka dan terpapar oleh sinar matahari. Bintik-bintik berwarna atau berpigmen yang tampak tidak normal atau menimbulkan gejala sebaiknya harus diperiksakan ke dokter kulit.

3. Ada berbagai warna dan bentuk

Freckle umumnya muncul dengan warna cokelat atau cokelat muda saat kulit yang terpapar sinar matahari. Sebagian besar freckle umumnya mempunyai warna yang seragam tapi bisa sedikit berbeda warnanya, mungkin sedikit kemerahan, kuning, bahkan hitam.

4. Bisa diwariskan

Warna kulit berdasarkan keturunan merupakan faktor yang sangat penting dalam pembentukan freckle. Kecenderungan mempunyai freckle biasanya diwarisi oleh individu dengan kulit putih dan berambut pirang atau merah. Individu berpigmen sangat gelap tidak mungkin mengembangkan freckle.

5. Punya dua jenis

Freckle terbagi menjadi dua jenis, yaitu ephelides (ephelis) dan lentigines (lentigo). Ephelides adalah kata Yunani dan istilah medis untuk bintik. Istilah ini mengacu pada bintik-bintik datar berukuran sekitar 1 sampai 2 milimeter yang berwarna cokelat, sedikit kemerahan, atau cokelat muda dan biasanya muncul selama berbulan-bulan cerah.

Sedangkan lentigines berasal dari kata Latin dan merupakan istilah medis untuk jenis freckle berpigmen yang lebih besar. Jenis ini paling sering muncul di area kulit yang terbakar sinar matahari dan kerusakan karena sinar matahari sebelumnya. Lentigo biasanya berwarna lebih gelap dari bintik-bintik biasa dan biasanya tidak memudar di musim dingin.

Gejala dan Ciri-ciri Freckle

Source : Suara.com

Melansir Medical News Today, berikut ini gejala atau ciri-ciri freckle yang perlu sobat ketahui, antara lain :

  • Datar dan bisa muncul di area kulit yang luas
  • Bisa muncul pertama kali pada usia 2 sampai 3 tahun
  • Umumnya terdapat pada wajah, leher, dada, lengan, dan punggung
  • Bentuk tidak beraturan dengan tepi yang jelas
  • Berwarna cokelat atau merah
  • Berukuran 1 sampai 2 milimeter atau lebih besar
  • Bisa memudar pada cuaca dingin atau musim hujan
  • Bisa menjadi lebih gelap di cuaca panas atau musim kemarau

Jadi freckle itu pada dasarnya memang tidak berbahaya, tapi kamu tetap perlu mengonsumsi vitamin untuk menjaga kesehatan kulit kamu ya Sob!

Baca Juga :

Leave a comment

Your email address will not be published.