Bahaya Sepsis Akibat Luka Infeksi

Sebuah luka yang terinfeksi akan menuntun ke suatu keadaaan mengancam nyawa yang disebut sepsis. Gambaran singkat sepsis adalah respon ekstrim tubuh akibat infeksi bakteri. Ketika bakteri menerobos pembuluh darah melalui luka tersebut, sistem imun secara tidak terkendali akan memanggil antibodi demi mengejar bakteri-bakteri penyusup di sepanjang aliran darah. Dalam waktu singkat pembuluh darah di sekujur tubuh kita dipenuhi oleh antibodi. Kondisi ini sangat membahayakan karena bisa berakhir pada kematian. Hal tersebut mungkin terjadi sebab berkumpulnya antibodi di sepanjang pembuluh darah lamban laun memutus aliran darah ke setiap organ tubuh. Coba saja buat perkiraan, berapa lama organ jantung kalian akan bertahan ketika semua pembuluh darah vena tersumbat?

Apa Bahaya Jika Luka Operasi Infeksi?

Merawat luka pasca operasi secara hati-hati sangat penting untuk mencegah infeksi. Kalau luka sudah terlanjur infeksi, tidak menutup kemungkinan terjadinya komplikasi, seperti di antaranya selulitis, sepsis, tetanus, tumbuh jaringan parut, dan necrotising fasciitis. Masalahnya, kalau komplikasi muncul, tubuh akan mengalihkan fokusnya ke memulihkan diri dari infeksi dan komplikasinya daripada menyembuhkan luka itu sendiri. Akibatnya, tubuh akan bersamaan menerima tekanan melawan infeksi juga menyembuhkan luka pasca operasi, sehingga penyembuhan dari keduanya berlangsung lebih lama dari seharusnya.

Saya Siap Divaksinasi! Cermati 7 Hal yang Harus Dilakukan Ini

Dengan vaksinasi bukan hanya mendukung upaya Pemerintah untuk memutus rantai Covid-19 di Indonesia, kalian juga menolong orang-orang di sekitar loh! Ketika kekebalan terhadap infeksi SARS-CoV-2 dibangun di tubuh kalian, risiko penularan Covid-19 di lingkungan kerja, perumahan, bahkan di keluarga kamu berkurang drastis. Bayangkan kalau orang-orang di lingkungan sekitarmu 100% kebal terhadap Covid-19, pandemi ini bisa segera berakhir!

Apa Efek Samping setelah Saya Divaksin?

Dari kecil kita diberitahu kalau vaksin merupakan virus yang dilemahkan. Dari informasi singkat itu, tanpa sadar perlawan dari diri kita muncul. Seketika mendengar kabar vaksin Covid-19 langsung muncul asumsi ‘berarti virusnya masih hidup dong? ’ Jadi, apakah dampak menerima vaksin membuat kalian ikut-ikutan jadi positif Covid-19?

Vaksin yang Paling Terakhir Masuk ke Indonesia: Vaksin Moderna

Bersamaan dengan gemparnya vaksin Pfizer masuk ke Indonesia, begitu pula dengan Moderna. Vaksin ini sama-sama produksi asal Amerika Serikat dengan bioteknologi yang serupa, yakni mRNA. Hingga bulan Agustus ini, Moderna adalah jenis vaksin paling terakhir yang masuk ke Indonesia. Vaksin Moderna mendapatkan ijin penggunaannya oleh BPOM per tanggal 2 Juli 2021. Tidak menunggu lama, tanggal 11 Juli vaksin Moderna sejumlah 3 juta dosis tiba di tanah air lewat bandara Soekarno-Hatta. Mulanya vaksin ini ditujukan untuk booster khusus tenaga kesehatan yang telah divaksinasi (dengan vaksin jenis apa pun) hingga dosis kedua. Belakangan penggunaan vaksin Moderna ke masyarakat umum bisa dari dosis pertama hingga kedua demi menyelaraskan program vaksinasi Indonesia.

Sudah Siap Divaksinasi dengan Pfizer? Simak Info Terbaru Ini Dulu

Indonesia kedatangan dua vaksin baru nih, Pfizer dan Moderna. Per bulan Juli 2021, penggunaan keduanya untuk vaksinasi massal Indonesia telah mendapat restu dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Dimulai dari bulan Agustus 2021 ini, praktik vaksinasi dengan kedua jenis vaksin ini sudah mulai gencar digalakkan.

6 Fakta Trend Vaksin Pertama di Indonesia: Sinovac

Kalian masih ingat kehebohan pada Desember 2020 mengenai Presiden kita menjadi orang pertama yang divaksinasi demi menaklukan ketakutan dan isu-isu yang beredar di masyarakat? Saat itu vaksin yang digunakan adalah Sinovac. Vaksin ini merupakan vaksin pertama yang masuk ke Indonesia. Tidak mengherankan kalau distribusi vaksin Sinovac lebih cepat ke berbagai penjuru negara karena infeksi pertama terjadi di China. Otomatis riset pengembangan vaksin pertama terjadi di China.